Jumat, 30 Desember 2011

karnaval di palembang memperingati hari ibu


umat, 23 Desember 2011 02:39
MERDEKA - Ratusan siswa Raudhatul Atfhal (taman kanak-kanak, red) mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah membanjiri halaman Monpera Palembang, kemarin (22/12). Mereka mempertontonkan kepintarnya masing-masing, seperti menari, mengaji, azan dan memanjatkan doa. Karnaval diadakan Ikatan Guru Raudhatul Atfhal (IGRA) dalam rangka memperingati hari ibu, 22 Desember.
”Hari ini kami merasa sangat bangga, karena ini merupakn momentum untuk menanamkan sosok ibu pada anak.  Dimana ibu merupakan sosok yang tidak akan pernah terlupakan dalam dunia ini. Sebab masa depan anak tergantung dengan pola pendidikan yang diberikan oleh seorang ibu,” beber H Rosidi Hasan MPdI, kepala Kantor Kemenag Kota Palembang.
Ahmad Al-Hadad, ketua pelaksana kegiatan mengatakan, ada 43 RA dengan 1.500 anak mengikuti kegiatan ini. ”Tujuan dari kegiatan ini sebagai pelajaran bagi anak untuk lebih mencitai ibu. Karena sesuai dengan hadist nabi yang mengatakan surga ada ditelapak kaki ibu,” katanya.
Turut hadir Hj Fethan Werdaty SAg MM, ketua IGRA Provinsi Sumsel, H Eka Juarsa, SSos Msi, Kabag Kesosmas Kota Palembang, Omoh Sutisna, Ketua IGRA Kota Palembang, dan beberapa tamu dan undangan lain. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar